Professional Greetings and Saying…

Bertegur Sapa

Business greetings
Business greetings

Customer, klien, nasabah, dan tamu adalah raja. Kita harus selalu berprinsip bahwa, kedatangan mereka berarti keuntungan bagi perusahaan, yang pada gilirannya juga akan memberikan keuntungan bagi karyawan. Oleh sebab itu, sambutlah tamu Anda dengan sikap profesional dan tegur sapa ramah penuh persahabatan.

Jangan memandang tamu atau klien Anda dengan air muka rasa jijik, hanya karena penampilannya yang tidak berkenan. Jangan hanya mengganggukkan kepala tanpa mengucapkan sepatah kata atau berlagak sibuk hanya untuk menghindari tegur sapa.

Sapa tamu atau klien Anda dengan panggilan Bapak, Ibu, Mas, Mbak atau Dik. Tidak disarankan menyebut dengan nama kecil atau nama pangilannya sehari-hari, kecuali memang diminta. Titel atau gelar tamu Anda tidak wajib disebutkan, kecuali Anda sudah biasa menggunakannya.

Dengan wajah berseri, ucapkan selamat pagi, selamat siang, atau selamat malam disertai senyuman, baik kepada tamu, rekan kerja, atasan, atau siapa saja yang Anda temui sehari-hari di kompleks perkantoran Anda. Sikap Anda menunjukkan rasa persahabatan terhadap meraka. Iringi ucapan tadi dengan menyebutkan namanya, jika Anda sudah mengenal dengan baik. Jika Anda tidak mengetahui namanya tetapi sering bertemu, cukup anggukkan kepala sambil tersenyum ramah.